Cara membersihkan karat pada tutup mesin Ninja 150 2 tak


IngatWebKu. Pagi sahabat IWK, kali ini IngatWebKu akan share bagaimana cara membersihkan karat pada tutup mesin kawasaki ninja 150 2 tak agar jadi tutup mesin kinclong lagi seperti baru, atau cara ini juga bisa dilakukan untuk membersihkan besi yang berkarat lainnya seperti pada knalpot, stang, dll. Banyak penunggang besi ninja 2 tak ini mengeluh karena sering berkaratnya pada tutup mesin motor si ninja ini, sehingga memperburuk penampilan motor. Pasti malu dong kalau misalnya motor kalian di bilang "masa motor keren kok karatan", ilpil pastinya sama tu motor, apalagi tutup mesin kan sangat penting juga untuk di pandang.
Mengigat hal itu, saya akan sedikit berbagi pengalaman saya cara bagaimana membersihkan karat pada tutup mesin kawasaki ninja 150 2 tak saya. Berikut hal yang harus disiapkan terlebih dahulu sebelum membersihkan karat dari tutup mesin berkarat tersebut :

1. Siapkan Autosol, saya beli di bengkel 30 rb doang.
2. Lap kering & bersih
3. Ampelas, ukuran 150 dan 1000,
Nah untuk persiapan hanya itu saja, untuk langkah-langkahnya juga tidak terlalu ribet, berikut langkah-langkahnya.
1. Buka tutup mesin terlebih dahulu agar memudahkan penggosokan dengan kunci "L"
2. Gosok bagian yang berkarat pada tutup mesin dengan ampelas ukuran 150 tadi sampai karatnya menghilang bersih total.
3. Ampelas lagi dengan ukuran yang 1000, agar tutup mesin lebih halus.
Catatan : Ampelasnya harus ke satu arah, jangan asal-asal agar hasilnya lebih bagus seperti contoh gambar berikut.

4. Oleskan Autosol pada tutup mesin yang sudah di bersihkan karatnya.
5. Gosok pake Lap sampai permukan tutup mesin sedikit menghitam
6. Gosok terus tutup mesin sampai kinclong, dan biar lebih kinclong ulangi sampai 3 kali.
Bereees deh, mudah bukan,? gimanya hasilnya.? seperti baru kan.? Selamat mencoba dan semoga postingan ini bermanfaat. Jangan lupa untuk memberi komentar dan jangan lupa untuk terus berkunjung ke IngatWebKu.

Keywords : cara membersihkan karat pada besi, cara membesihkan karat pada logam, cara membesihkan karatan.
Share this article :

Sign up here with your email address to receive updates from this blog in your inbox.

0 Response to "Cara membersihkan karat pada tutup mesin Ninja 150 2 tak"

Posting Komentar